Monday, July 27, 2015

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger

Halaman statis atau Laman hampir mirip dengan halaman dinamis atau yang lebih kita kenal dengan sebutan entri atau post. Berikut perbedaan antara Pos dan Laman :

Pos

  • Selalu ditampilkan pada halaman depan blog
  • Memiliki label dan diarsipkan berdasarkan tanggal publikasi
  • Menggunakan format url seperti:
  • http://panduanblogdanseo.blogspot.com/tahun/bulan/judul-postingan.html
Laman
  • Tidak ditampilkan pada halaman depan blog
  • Tidak memiliki label dan tidak diarsipkan
  • Menggunakan format url seperti:
  • http://panduanblogdanseo.blogspot.com/p/judul-laman
Pada umum halaman statis atau laman digunakan untuk membuat About, Sitemap, Contact, Privacy Policy dan lain - lain.

Cara Membuat Halaman Statis atau Laman

1. Masuk ke blogger.com
2. Klik " Laman "

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger
Klik Laman

3. Kemudian klik " Laman Baru "

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger
Kemudian klik Laman Baru

4. Tambahkan judul laman dan isi konten

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger
Masukkan judul dan isi laman

5. Klik " Publikasikan "

Cara Menampilkan Halaman Statis atau Laman di Blog

1. Masuk ke blogger.com
2. Klik " Tata Letak "

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger
Klik Tata Letak

3. Kemudian klik " Tambahkan Gadget "

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger
Kemudian klik Tambahkan Gadget

4. Selanjutnya cari widget laman, jika sudah ketemu kemudian Anda klik

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger
Cari Widget Laman, setelah ketemu klik widget tersebut

5. Beri tanda centang pada halaman statis yang ingin Anda tampilkan pada blog Anda

Cara Yang Gampang Membuat Laman Atau Halaman Statis Di Blogger
Beri tanda cetang pada laman yang ingin Anda tampilkan

6. Jika sudah selesai, selanjutnya klik " Simpan "

Itulah tutorial cara membuat halaman statis atau laman di blog. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda dan terima kasih atas kunjung Anda.
(http://panduanblogdanseo.blogspot.com/)